Aplikasi untuk Mengedit Video di Smartphone

Aplikasi untuk Mengedit Video di Smartphone – Sekarang ini ada begitu banyak aplikasi yang bisa digunakan untuk memudahkan kita dalam melakukan pekerjaan tertentu, seperti melakukan editing video.

Perekaman video sendiri memang sangat diperlukan agar kita bisa mengabadikan hal-hal spesial atau momen tertentu di kehidupan ini.

Agar video yang dihasilkan memiliki kualitas yang lebih baik maka diperlukan aplikasi edit video.

Dulunya aplikasi edit video berkualitas hanya bisa kita temui untuk PC / laptop saja, namun beruntungnya sekarang sudah begitu banyak aplikasi yang hadir untuk smartphone.

Bagi Anda yang sedang mencari aplikasi untuk mengedit video di smartphone maka bisa menyimak pembahasan ini hingga usai.

Kumpulan Aplikasi Edit Video untuk Smartphone

Aplikasi Edit Video Terbaik di Android untuk Pemula

Aplikasi edit video tentu sangat dibutuhkan saat ini apalagi bagi orang-orang yang berprofesi sebagai video editor.

Atau bagi Anda yang ingin belajar untuk edit video maka jangan ragu untuk menggunakan aplikasi khusus smartphone.

Walaupun aplikasi khusus untuk smartphone, tapi hasil yang bisa Anda dapatkan mengundang decak kagum dan tentu tak kalah dari hasil editing dengan aplikasi khusus PC.

Berikut ini ada beberapa aplikasi untuk mengedit video di smartphone yang bisa Anda coba, antara lain:

1. Alight Motion Pro

Alight Motion Pro adalah salah satu aplikasi terbaik yang bisa Anda gunakan untuk edit video, bahkan Anda bisa membuat motion designing dengan mudah dan cepat tentunya.

Baik tablet ataupun smartphone bisa menggunakan Alight Motion Pro.

Memiliki fitur yang bisa menambahkan audio, gambar, warna, selain itu bisa mengekspor hasil video menjadi GIF atau MP4.

Namun perlu Anda ketahui bahwa untuk bisa menggunakan semua fitur yang ada di Alight Motion Pro Anda perlu berlangganan terlebih dahulu.

Jika tidak ingin berlangganan juga bisa menggunakan versi gratis, namun fiturnya tidak selengkap Alight Motion Pro versi pro.

Apa Anda ingin menggunakan semua fitur yang ada di Alight Motion Pro tanpa mengeluarkan biaya sedikit pun? Bisa banget, caranya Anda hanya perlu gunakan aplikasi versi mod.

Kelebihan aplikasi Alight Motion Pro:

  • Memiliki fitur yang terbilang lengkap sehingga memudahkan para pengguna untuk melakukan editing video.
  • Kompatibel untuk smartphone atau tablet.

Kekurangan Alight Motion Pro:

  • Untuk menggunakan semua fitur yang ada Anda wajib berlangganan aplikasi original versi pro.

Download di sini.

2. Lightworks

Lightworks merupakan aplikasi yang wajib Anda coba, hal tersebut dikarenakan Lightworks bisa menghasilkan video yang sudah diedit dengan kualitas tinggi yaitu full HD.

Ada begitu banyak fitur menarik yang disematkan di Lightworks sehingga memudahkan kita pada saat melakukan edit video, fiturnya sendiri seperti Timeline, Effect, dan beragam fitur menarik lainnya yang tentu sangat sayang untuk dilewatkan.

Cukup banyak pengguna Lightworks karena untuk menggunakannya tidak perlu membayar alias gratis.

Jika video sudah selesai diedit maka Anda dapat langsung membagikannya ke berbagai media sosial atau TikTok.

Kelebihan Lightworks:

  • Fitur dan efek yang disediakan di Lightworks terbilang lengkap.
  • Sangat mudah digunakan, bahkan untuk pemula sekalipun.

Kekurangan Lightworks:

  • Namun sayangnya kekurangan dari Lightworks yaitu mengubah format video ke GIF terkadang mengalami error.

Download di sini.

3. KineMaster

KineMaster adalah aplikasi untuk mengedit video di smartphone yang selanjutnya, yang mana aplikasi ini juga sangat populer di kalangan pengguna perangkat mobile.

Fitur yang ada di KineMaster tidak bisa diremehkan karena tersedia fitur chroma key yang sering kali digunakan oleh para YouTuber gaming di samping fitur standarnya yaitu cut and paste.

KineMaster sebagai aplikasi populer tentunya telah menyediakan dua versi aplikasi yaitu versi gratis dan juga versi berbayar.

Sama seperti kebanyakan aplikasi lain versi gratis memiliki fitur yang lebih sedikit, sedangkan versi pro atau versi berbayar memungkinkan para penggunanya untuk menggunakan semua fitur yang ada.

Tidak hanya itu saja, jika Anda menggunakan KineMaster versi gratis maka jangan kaget di video yang sudah diedit terdapat watermark setiap kali melakukan export.

Yang pasti watermark tersebut mengurangi nilai estetika yang ada di video Anda, jadi tidak heran banyak pengguna KineMaster yang lebih memilih menggunakan versi pro atau mencari cara untuk menghilangkan watermark tersebut.

Kelebihan KineMaster:

  • Tampilan dari KineMaster terlihat lebih profesional dibandingkan dengan kebanyakan aplikasi lain yang sejenis.
  • Adanya opsi chroma key untuk mengaktifkan fitur green screen (layar hijau) ketika membuat video gaming.

Kekurangan KineMaster:

  • Adanya watermark di versi gratis, dan hanya dapat dihilangkan jika Anda beralih ke versi berbayar.

Download di sini.

4. VN Video Editor Maker – VlogNow

User interface profesional adalah salah satu hal penting yang menandakan bahwa aplikasi yang kita gunakan memang benar-benar memikirkan desain.

Hal tersebut bisa Anda dapatkan jika memiliki aplikasi VN Video Editor Maker – VlogNow untuk edit video.

Aplikasi yang bisa edit video tanpa adanya watermark ini sangat cocok digunakan baik itu untuk editor yang masih pemula atau yang sudah pro.

VN Video Editor Maker – VlogNow menyediakan fitur menarik dan gratis digunakan kapan saja.

Salah satu fitur yang terdapat di dalamnya yaitu bisa memberikan filter atau FX yang dapat Anda atur sendiri sesuai keinginan.

Sehingga untuk Anda yang ingin melakukan color grading layaknya di Adobe Premier Pro, maka aplikasi VN Video Editor Maker – VlogNow bisa dijadikan pilihan yang tepat dan pengaturan dilakukan melalui jari Anda saja.

Selain itu, aplikasi tersebut bisa digunakan secara gratis dan pengguna mendapat dukungan secara langsung dari developer melalui link channel Telegram resmi yang ada.

Kelebihan VN Video Editor Maker:

  • Dapat digunakan secara gratis tanpa adanya watermark.
  • Dukungan langsung dari pengembang yang dapat dihubungi secara langsung di link channel Telegram resminya.

Kekurangan VN Video Editor Maker:

  • Aplikasi VN Video Editor Maker – VlogNow masih tergolong baru sehingga fitur yang ada di dalamnya belum terlalu lengkap.

Download di sini.

5. FilmoraGo

Dan aplikasi untuk mengedit video di smartphone terakhir di daftar ini adalah FilmoraGo yang dibesut oleh developer Wondershare.

Aplikasi ini kompatibel untuk Android atau iOS dan menyediakan fitur editing dasar jadi sangat cocok untuk Anda yang masih pemula.

Anda dapat melakukan editing dengan rasio 16:9 untuk YouTube, atau untuk posting-an feed Instagram dengan rasio 1:1.

Meskipun ada beberapa fitur dengan opsi berbayar, tetap saja FilmoraGo sangat nyaman untuk dioperasikan dalam versi gratis karena sudah bebas dari watermark.

Tidak hanya untuk smartphone saja, FilmoraGo juga tersedia untuk versi Windows 10.

Kelebihan FilmoraGo:

  • Adanya lintas platform (desktop dan mobile)
  • User interface layaknya aplikasi edit video profesional.
  • Adanya opsi untk menggunakan aspect ratio.

Kekurangan FilmoraGo:

  • Untuk menikmati semua fitur maka Anda harus berlangganan.

Download di sini.

Kesimpulan

Walaupun hasil edit video dari aplikasi versi mobile kadang dianggap sebelah mata, namun jangan salah hasil yang diberikan layaknya editan video editor profesional.

Demikian penjelasan mengenai apa saja aplikasi untuk mengedit video di smartphone yang ada di atas, Anda bisa memilih salah satunya ya!

Dede Suhenah

Penulis di Blog Ini

Tinggalkan komentar